Kabag Humas RSMH, Suhaimi memberitahukan pasien yang diserahkan pihak KKP sudah mendapat perawatan di ruang isolasi dan masih menjalani pemerikasaan oleh Tim Penyakit Infeksi Emerging (PIE) RSMH.
Ia mengatakan, bagi masyarakat Sumatera Selatan (Sumsel) dan Palembang khususnya untuk tidak panik.
Suhaimi mengimbau, cara terbaik untuk mencegah virus corona saat ini adalah dengan menerapkan pola hidup sehat.
“Mencuci tangan 6 langkah WHO, makan makanan yang bergizi, istirahat cukup, serta olahraga teratur, dengan cara ini dapat meningkatkan sistem kekebalan (imun) dalam tubuh kita. Selalu waspada dengan memakai masker bila bepergian ke tempat keramaian,” imbau Suhaimi.
Sebelumnya diberitakan, Pesawat dari Jedah yang ditumpangi M itu landing sekitar pukul 10.20 Wib. Saat kedatangan jemaah umroh ini, petugas melakukan monitoring dengan dugaan diagnosa suspect-mers-covid 19.
Laporan Akip/Ril Humas RSMH
Editor Abror Vandozer