Kerjasama Holistik Dukung Terwujudnya Potensi EBT

Bupati Musi Banyuasin, Dr H Dodi Reza Alex Noerdin Lic Econ MBA
Bupati Musi Banyuasin, Dr H Dodi Reza Alex Noerdin Lic Econ MBA

Lanjut Dodi, EBT ini merupakan isu seksi di dunia, terlebih berkaitan dengan kedaulatan kelapa sawit di Indonesia serta menangkis serangan kelapa sawit Indonesia yang  diembargo negara luar

Dikatakan Dodi, sejak 2017 pihaknya telah merintis implementasi visi EBT yang dimulai dengan program pilot project replanting atau peremajaan kelapa sawit. “Ini program pertama di Indonesia yang diresmikan langsung oleh Presiden RI Joko Widodo,” terangnya.

banner 468x60

Kemudian, Dodi Reza yang juga Ketua Umum Lingkar Temu Kabupaten Lestari (LTKL) Indonesia ini berharap, EBT harus dimasukkan dalam proyek strategis nasional. 

Kepala daerah inovatif ini juga menjelaskan, peluang kolaborasi multipihak di EBT ini sangat luas, termasuk misalnya kolaborasi dengan Dewan Energi Mahasiswa Indonesia, untuk mengendorse bahwa banyak sekali potensi EBT di negeri ini yang bisa diangkat, dan bisa menjadi inovasi-inovasi baru di setiap daerah dalam EBT.

Lanjutnya, bagaimana kewenangannya, bisa melalui BUMD dan kebijakan lainnya, sehingga kedepan di harapkan setiap daerah menjadi champion masing-masing EBT sesuai dengan kondisi daerah tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *