Sumsel  

Gubernur Sumsel Ajak Media Massa Cerdaskan Masyarakat

TVRI dan SPPS Sumsel Audensi dengan Gubernur

WIDEAZONE.COM – PALEMBANG, Di tengah derasnya arus informasi diera digital saat ini, peran media menjadi sangat penting sebagai sebagai alat penyampai informasi kepada masyarakat luas.

Demikian diungkapkan Gubernur Sumsel Herman Deru ketika menerima audensi Kepala Stasiun TVRI Sumsel Rajab Siregar di ruang rapat Gubernur, Rabu (26/12).

Gubernur berharap agar TVRI Sumsel dapat menyajikan konten acara  yang bermuatan mencerdaskan masyarakat, khsusunya kegiatan Pemerintah Provinsi Sumsel yang disaiarkan secara live atau siaran langsung.

“Bikin acara secara live atau siaran langsung terutama yang berkaitan dengan kegiatan dan program kerja Pemprov Sumsel. Misalnya rapat paripurna DPRD Sumsel, ini penting agar masyarakat mengetahui program pembangunan yang tengah dijalankan pemerintah daerah,” tambahnya.

Melalui acara yang disiarkan secara langsung tersebut, HD berharap masyarakat dapat tune in dan tertarik untuk menonton tayangan TVRI, tentu saja perlu dibuat dengan kemasan program yang menarik.

Menurut HD di tengah serbuan stasiun tv swasta nasional, TVRI harus mampu mengemas program tayangan dengan menarik, bahkan HD mengusulkan agar tayangan porsi ( siaran) lokal untuk Sumsel dapat ditambah.

“Saya akan usulkan kepada Dirut TVRI agar menambah porsi jam tayang lokal (siaran berita daerah), tidak cukup hanya 4 jam dalam sehari”, katanya.

Lebih lanjut HD menegaskan, dirinya bertekad untuk membantu TVRI Sumsel agar tetap eksis dan menjadi saluran TV kebanggaan masyarakat Sumsel, namun juga harus diiringi dengan perbaikan mutu siaran dan program tayangan,” tambahnya.

Sementara Kepala Stasiun TVRI Sumsel Rajab Siregar menyampaikan audiensi ini dilakukan sebagai silaturahmi dengan Gubernur HD karena dirinya baru saja ditugaskan sebagai Kepala Stasiun TVRI Sumsel sekaligus sebagai penjajakan untuk bekerjasama dengan Pemprov Sumsel.

” Untuk siaran nasional, TVRI mempunyai acara yang bertajuk Inspirasi Indonesia yang berisikan pembangunan di daerah “, jelas Rajab.

Sementara itu masih ditempat yang sama Gubernur juga berkesempatan menerima audensi Pengurus Serikat Pemimpin Redaksi dan Penerbit (SPPS) Sumsel yang diketuai oleh Helmi Apri.

Dalam  pengantarnya Helmi mengucapkan terima kasih kepada Gubernur yang telah bersedia menerika audensi 14 media penerbit yang tergabung dalam SPPS Sumsel baik itu tabloid dan majalah.

“Kita media kecil, tetap berupaya mengimbangi media besar dengan membentuk suah forum SPPS, melalui lembaga ini kita berupaya untuk tetap eksis,” jelasnya.

Gubernur HD menilai  telah terjadi pergeseran di masyarakat terkait dengan pentingnya suatu berita, namun lanjut HD tidak dapat dipungkiri  masyarakat juga telah cerdik dalam memilih konten berita yang disajikan melalui sigmen  pasar yang ada, disamping itu  para awak media diharapkannya untuk tetap menjaga  kehormatan diri  sebagai profesi yang mengawal pembangunan dan kontrol sosial.

“Saya meminta ada kerjasama antara SPPS dengan pemerintah. Dalam hal pemberitaan pembangunan  di Sumatera Selatan,” tambah HD.(ril)

banner 468x60

banner 468x60