WIDEAZONE.com, JAKARTA | Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali mendapatkan ucapan terima kasih dan apresiasi atas torehan prestasi para atlet yang diukir dalam Olimpiade dan Paralimpiade Tokyo 2020, dan upayanya sehingga Kemenpora meraih predikat WTP 2019 dan 2020 serta bergulirnya kembali Kompetisi sepakbola Liga 1 dari Komisi X DPR RI.
“Atas nama pimpinan dan seluruh anggota Komisi X DPR RI mengapresiasi prestasi yang sudah ditorehkan dalam Olimpiade kemarin. Membanggakan sekali menjadi obat di tengah Pandemi Covid-19,” ucap pimpinan Raker Komisi X DPR RI Syaiful Huda saat Raker bersama Menpora Amali dan jajarannya di ruang rapat Komisi X DPR RI Gedung Nusantara I Jakarta, Selasa (31/8) siang.
“Sekaligus juga apresiasi atlet yang juga berjuang di Paralimpiade Tokyo yang sudah mendapatkan tiga medali. Ini luar biasa. Masih ada lagi cabang bulutangkis Paralimpiade yang belum berlaga, kita harapkan dan kita berikan doa serta dukungan semoga Paralimpiade yang sudah memberikan kontribusi medali untuk Indonesia bisa terus bertambah,” tuturnya.
Halaman : 1 2 3 Selanjutnya