WIDEAZONE.COM, JAKARTA | Dalam melakukan pencegahan pelanggaran Pemilu 2024, Anggota Bawaslu Herwyn JH Malonda mengajak seluruh kalangan masyarakat dapat menyatakan politik uang adalah musuh bersama. Pasalnya, dia menyatakan politik uang dapat merusak integritas dari pemimpin yang akan datang.
Ia menegaskan bagi Bawaslu penyelenggaran pemilu bukan hanya sekedar memilih pemimpin atau legislatif, tapi pemilu juga membuat publik berpartisipasi terlibat di dalamnya. Sehingga, dia melihat politik uang adalah hal tidak etis yang harus disadari banyak orang.
“Perlu kita kerja bersama secara gotong royong pemangku stakeholder menyatakan politik uang adalah musuh bersama. Ini mempengaruhi integritas yang terpilih dan akan membuat keterpilihan bisa cacat,” tutur Herwyn secara daring dalam Dialog Indonesia Bicara, Kamis (21/9/2023).