Penjabat Wali Kota Pastikan Tata Letak Parkir BKB: Berantakan Tidak Estetik

- Jurnalis

Jumat, 27 September 2024 - 11:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penjabat Wali Kota Palembang A Damenta memastikan tata letak parkir di kawasan Benteng Kuto Besak, Kamis 26 Seotember 2024

Penjabat Wali Kota Palembang A Damenta memastikan tata letak parkir di kawasan Benteng Kuto Besak, Kamis 26 Seotember 2024

WIDEAZONE.com, PALEMBANG | Penjabat Wali Kota Palembang A Damenta memastikan tata letak parkir di kawasan Benteng Kuto Besak, yang dinilai masih berantakan tidak sesuai dengan estetika.

Bahkan, menurutnya perlu dilakukan beberapa perubahan dalam penataan parkir di kawasan BKB.

Maka dari itu, Pj Wali Kota bersama jajaran melakukan tinjauan di beberapa titik lokasi di sekitar BKB dan Museum Sultan Mahmud Baddarudin II pada Kamis 26 September 2024.

Ia menuturkan, tinjauan hari ini mencoba untuk merekayasa ataupun simulasi bagaimana penataan parkir supaya lebih tertib.

Baca Juga:  Menteri Wihaji Tinjau Pemberian Makanan Bergizi di Palembang, Wako Ratu Dewa Siap Bersinergi

“Kemudian museum itu lebih menunjukan museum bersejarah dan banyak yang akan kita manfaatkan di sini [BKB], tidak hanya dimanfaatkan oleh parkiran. Namun kesenian hingga kebudayaan dan banyak yang bisa ditampilkan,” ujarnya.

Ia menilai lokasi parkir di BKB saat ini masih berantakan, ada yang menata tapi tidak sesuai estetika bagaimana parkir itu berada.

“Penataan parkir ini secepatnya, kita juga akan ketemu dengan beberapa pihak sore ini. Dalam waktu tidak terlalu lama semua sudah tertata agar tahun baru Palembang bener-bener baru,” bebernya.

Baca Juga:  Tata Ulang Pasar 16 Ilir dan BKB, Pemkot Palembang Siapkan Pos Terpadu hingga Polisi Wisata 24 Jam

Selanjutnya, sisi keamanan juga tak lepas dari sorotan Pj Wali Kota A Damenta. Untuk itu ia meminta semua pihak untuk membantu Pemkot Palembang.

“Biar masyarakat aman, nyaman, tentram. semua pihak TNI, Polri, budayawan, seniman semua stake holder pemerintah yang ada di Kota Palembang kita libatkan membantu mewujudkan palembang yang lebih bersinar,” tutupnya. [AbV/red]

Berita Terkait

Kota Palembang Juara Umun STQH Sumsel 2025
Wali Kota Palembang Long March Serukan Dukung Kemerdekaan Palestina
Zulkhair Ali: Setop Buang Sampah di Sungai !
HMI Cabang Palembang Resmi Dilantik, Wali Kota Harapkan Sinergi Kuat dengan Pemerintah
Ciptakan Kepala Sekolah Inovatif di Era Digital
Semangat Atlet Disabilitas Bikin Haru, Sekda Palembang Dukung Penuh NPCI Raih Prestasi
PLN Colour Run Bangun Semangat Baru, Palembang Jadi Sorotan Nasional
Ratu Dewa Sambut Baik Investor Cina, Tanggulangi Banjir hingga Optimalisasi Destinasi Sungai Musi
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 28 April 2025 - 07:55 WIB

Kota Palembang Juara Umun STQH Sumsel 2025

Minggu, 27 April 2025 - 15:11 WIB

Wali Kota Palembang Long March Serukan Dukung Kemerdekaan Palestina

Minggu, 27 April 2025 - 13:56 WIB

Zulkhair Ali: Setop Buang Sampah di Sungai !

Minggu, 27 April 2025 - 10:35 WIB

HMI Cabang Palembang Resmi Dilantik, Wali Kota Harapkan Sinergi Kuat dengan Pemerintah

Minggu, 27 April 2025 - 10:30 WIB

Ciptakan Kepala Sekolah Inovatif di Era Digital

Berita Terbaru

Wakil Wali Kota [Wawako] Prima Salam bersama peserta membawa pulang Piala Juara Umum dalam STQH Sumsel di Kabupaten PALI.

Headlines

Kota Palembang Juara Umun STQH Sumsel 2025

Senin, 28 Apr 2025 - 07:55 WIB

Pengamat Sosial dan Kesehatan Masyarakat Dr dr Zulkhair Ali Sp PD KGH PINASIM

Palembang

Zulkhair Ali: Setop Buang Sampah di Sungai !

Minggu, 27 Apr 2025 - 13:56 WIB