Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Unggul 6-0 atas Brunei

Timnas Indonesia aat bertanding melawan Brunei Darussalam pada laga leg pertama ronde pertama kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis (12/10)
Timnas Indonesia aat bertanding melawan Brunei Darussalam pada laga leg pertama ronde pertama kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis (12/10)

WIDEAZONE.COM, JAKARTA | Timnas Indonesia menang telak atas Brunei Darussalam 6-0 pada laga leg pertama ronde pertama kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis (12/10).

Ketua Umum PSSI Erick Thohir menilai kemenangan ini adalah langkah pertama untuk merajut asa ke Piala Dunia 2026.

“Piala Dunia adalah mimpi besar kita. Jalan untuk tampil di Piala Dunia tak mudah. Tapi kemenangan melawan Brunei pada leg pertama setidaknya membuka asa menuju jalan terjal panjang menuju Piala Dunia 2026,” kata dia.

banner 468x60

banner 468x60