Selepas Uji Kompetensi, Siswa SMKN 2 Palembang, Siap Bekerja

- Jurnalis

Selasa, 2 April 2019 - 10:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

WIDEAZONE.COM, PALEMBANG — Siswa Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 2 Palembang, harus tampil sebagai anak bangsa yang cerdas dan tidak hidup ketergantungan.

Karena itu, selepas Ujian Nasional Berbasis Komputer, (UNBK), mereka kembali disertakan ke dalam ujian kompetensi.

Kepala SMKN 2 Palembang, Ir H Zulkarnain MT, mengatakan uji kompetensi ini wajib dilakukan agar setelah mereka lulus, anak didiknya akan tampil mandiri sebagai sosok individu.

Karena itu ketika peserta didiknya lulus dari sekolah, mereka akan memperoleh dua sertifikasi, ijasah dan sertifikat kompetensi.

“Sertifikasi UNBK itu ditandatangani saya, sedangkan sertifikat kompetensi ditandatangani kami dan unit usaha yang turut menguji ujian kompetensi itu, ” ujar Zulkarnain, kepada Wideazone.com, di ruang kerjanya, Selasa (2/4/2019).

Menurut dia, SMKN 2 Palembang berorientasi pada kemandirian siswa, sehingga ketika mereka lulus ujian sekolah, yang diprioritaskan adalah mampu bekerja dan menciptakan lapangan kerja.

Baca Juga:  Kadisdik Adrianus Amri Jabat Wakil Ketua 1 PGRI Kota Palembang

“Soal dia mau kuliah atau tidak, itu prioritas kedua. Tapi apabila mereka memang berniat meneruskan pendidikannya, anak-anak itu bisa kuliah di polireknik (poltek), ” ujarnya, tersenyum.

Dalam uji kompetensi itu, katanya, para pesreta didiknya dari semua jurusan, diuji secara mendasar tentang materi uji kompetensI tersebut.

Menghadapi uji kompetensi ini siswa kelas 12 itu tidak terlihat tegang. Bahkan mereka terlihat santai dan tidak tampak ada ketegangan di wajah mereka.

Menurut asesor (penguji dunia kelistrikan), Ir H Machmud Asinar, para peserta didik itu merupakan anak-anak yang cerdas.

“Dari awal ujian, mereka terlihat santai dan percaya diri menyelesaikan tugasnya, ” ujar Machmud yang juga Ketua Umum Dewan Perwakilan Daerah Asosiasi Kontraktor Listrik (DPD AKLI) Sumsel itu.

Baca Juga:  Kadisdik Amri Bantu 140 Sak Semen untuk Pembangunan Musala SDN 236 Palembang

Yang membuat Machmud kagum, peserta uji kompetensi itu sangat menguasai materi ujian. Buktinya, ketika materi uji kompetensi harus selesai selama dua jam, justru yang sudah menyelesaikannya selama 30 menit.

“Ini merupakan fakta yang mengejutkan saya. Ternyata anak-anak SMKN 2 Palembang ini sangat cerdas dan cukup mumpuni saat diuji di lapangan, ” kata H Machmid Asinar, tersenyum.

Peserta didik seperti ini sangat dibutuhkan dunia usaha dan industri. Berarti, kata Machmud, dunia usaha tidak perlu lagi mendidik anak-anak itu ketika mereka diterima di dunia kerja.

Harapan Machmud, para peserra uji kompetensi ini dapat mempertajam kepekaannya untuk memperoleh hasil yang maksimal. (anto narasoma/abror vandozer)

Berita Terkait

Pj Gubernur Elen Setiadi Buka PKL LXIV Politeknik Statistika STIS
Zaini Sinaga, Penerima Beasiswa BPDP Asahan: Kuliah Gak Usah Takut Biaya
BREAKING NEWS: Kabar Gembira Daftar SNBP Perguruan Tinggi Diperpanjang!
Disdik Sumsel Prihatin PDSS Perguruan Tinggi: 3 Penyebab hingga Progres
Kadisdik Adrianus Amri Jabat Wakil Ketua 1 PGRI Kota Palembang
Kadisdik Palembang Amri: TPG 2024 Tidak Hangus Dirapel 2025
Konferensi 23/2025 PGRI Kota Palembang: Sinergi bersama Pemerintah Wujudkan Kualitas Pendidikan
Ratusan Guru di Palembang Ikut Pelatihan Menulis
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 11 Februari 2025 - 16:46 WIB

Pj Gubernur Elen Setiadi Buka PKL LXIV Politeknik Statistika STIS

Senin, 10 Februari 2025 - 12:47 WIB

Zaini Sinaga, Penerima Beasiswa BPDP Asahan: Kuliah Gak Usah Takut Biaya

Jumat, 7 Februari 2025 - 23:54 WIB

BREAKING NEWS: Kabar Gembira Daftar SNBP Perguruan Tinggi Diperpanjang!

Jumat, 7 Februari 2025 - 15:23 WIB

Disdik Sumsel Prihatin PDSS Perguruan Tinggi: 3 Penyebab hingga Progres

Selasa, 4 Februari 2025 - 00:23 WIB

Kadisdik Adrianus Amri Jabat Wakil Ketua 1 PGRI Kota Palembang

Berita Terbaru

Opick Tomboati Bakal Semarakkan Tausiah Ramadhan di Palembang

Headlines

Opick Tomboati Bakal Semarakkan Tausiah Ramadhan di Palembang

Jumat, 14 Feb 2025 - 13:09 WIB