Asuhan Heri Amalindo Boyong Empat Medali Emas, Bawa Sumsel Juara Umum Cabor Dayung Popnas 2023

- Jurnalis

Rabu, 30 Agustus 2023 - 15:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Hasil kerja keras dan semangat yang tinggi membawa tim Atlet Pelajar Sumatera Selatan (Sumsel) Cabang Olahraga (Cabor) Dayung di bawah asuhan Dr Ir H Heri Amalindo MM pada gelaran Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) XVI di Kota Palembang membuahkan hasil.

Hasil kerja keras dan semangat yang tinggi membawa tim Atlet Pelajar Sumatera Selatan (Sumsel) Cabang Olahraga (Cabor) Dayung di bawah asuhan Dr Ir H Heri Amalindo MM pada gelaran Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) XVI di Kota Palembang membuahkan hasil.

WIDEAZONE.com, PALI | Hasil kerja keras dan semangat yang tinggi membawa tim Atlet Pelajar Sumatera Selatan (Sumsel) Cabang Olahraga (Cabor) Dayung di bawah asuhan Dr Ir H Heri Amalindo MM pada gelaran Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) XVI di Kota Palembang membuahkan hasil.

Pasalnya, berkat kegigihan para atlet pelajar Cabor Dayung yang sebelumnya dibakar semangatnya oleh Heri Amalindo sebagai Ketua Pengprov Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) Sumsel, berhasil meraih empat medali emas olahraga dayung nomor rowing.

“Alhamdulillah pada final hari ini, Rabu 30 Agustus 2023, kontingen Sumsel dapat empat medali emas dan satu perak dari cabang dayung nomor rowing,” ujar Heri Amalindo.

Lanjutnya lagi, Heri Amalindo yang saat ini menjabat Bupati Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) ini memberi apresiasi terhadap pencapaian para atlet pelajar yang sudah mampu menorehkan prestasi di tingkat nasional.

Baca Juga:  Kabar Gembira! Layanan Kesehatan RSUD Talang Ubi Gratis

“Para atlet pelajar ini akan menjadi bibit unggul untuk cabang olahraga dayung Sumsel. Pengprov PODSI tentunya akan terus membina atlet muda potensial yang sekarang ada agar mampu tampil lebih gemilang lagi di event berikutnya,”ungkap Heri Amalindo.

Heri Amalindo yang didorong banyak pihak untuk ikut kontestasi sebagai calon Gubernur Sumsel 2024 mendatang menambahkan, pencapaian ini tentunya akan menjadi pemacu semangat bagi seluruh atlet khususnya cabor dayung, untuk terus meningkatkan berprestasi kedepannya.

“Untuk cabor dayung nomor Rowing, Sumsel menjadi juara umum, setelah ini akan ada nomor Canoeing dan kami berharap atlet kita mampu menambah medali agar posisi Sumsel di klasemen dapat ikut terdongkrak,”harapnya.

Sementara itu, Eva Rulianingtias selaku Sekum Pengprov PODSI Sumsel menyebutkan, pencapain Sumsel di nomor Rowing mendapat perlawanan ketat dari kontingen DKI Jakarta yang sukses meraih tiga medali emas.

Baca Juga:  Panen Padi Gogo, Bupati PALI Asgianto: Dukung Asta Cita Presiden, Perkuat Pertanian

“Nantinya untuk nomor Canoeing, meski agak berat tentu kami akan tetap berusaha menambah perolehan medali, lawan terberat di nomor ini kontingen dari Jawa Barat,”kata Eva.

Medali emas dayung nomor Rowing disumbang oleh Putri Agni Anugrah yang turun di nomor Single Sculls Putri.

Emas berikutnya dari nomor Double Sculls Putri, Dwiana Zahira dan Putri Agni Anugrah.

Kemudian masih di bagian putri nomor Cox-Less, emas disumbang oleh Dwiana Zahira dan Vika Artila.

Bagian putra, emas disumbang Dicky Kencana Devera dan Rooney Jeremi Manurung yang turun di nomor Double Sculls.

“Berkat tambahan empat emas pada cabor dayung ini, menambah koleksi medali Sumsel menjadi total enam emas, lima perak dan tujuh perunggu dan membuat,”pungkasnya.(ADV/Zulman)

Berita Terkait

Paripurna DPRD Prabumulih Bahas Jadwal hingga Laporan Reses 2025
Kabar Gembira! Layanan Kesehatan RSUD Talang Ubi Gratis
Panen Padi Gogo, Bupati PALI Asgianto: Dukung Asta Cita Presiden, Perkuat Pertanian
Bupati PALI Safari Ramadan 1446 Hijriah di Masjid Jami’ Ainul Yaqin Talang Akar
Bupati PALI Asgianto: Tidak Ada Perbedaan, Hanya Persatuan
Bazar Ramadan Dorong UMKM, Wali Kota Pastikan Kemasan Ramah Lingkungan
Perdana! Wako H Arlan dan Wawako Franky Nasril Hadiri Paripurna DPRD Prabumulih
FKP-RKPD 2026, Wabup PALI: Gali Potensi untuk Dongkrak PAD
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 12 Maret 2025 - 15:40 WIB

Paripurna DPRD Prabumulih Bahas Jadwal hingga Laporan Reses 2025

Selasa, 11 Maret 2025 - 14:39 WIB

Kabar Gembira! Layanan Kesehatan RSUD Talang Ubi Gratis

Senin, 10 Maret 2025 - 16:30 WIB

Panen Padi Gogo, Bupati PALI Asgianto: Dukung Asta Cita Presiden, Perkuat Pertanian

Minggu, 9 Maret 2025 - 22:25 WIB

Bupati PALI Safari Ramadan 1446 Hijriah di Masjid Jami’ Ainul Yaqin Talang Akar

Sabtu, 8 Maret 2025 - 22:28 WIB

Bupati PALI Asgianto: Tidak Ada Perbedaan, Hanya Persatuan

Berita Terbaru

Pemkab Asahan Teken Kerjasama dengan Kemenaker RI

Asahan

Pemkab Asahan Teken Kerjasama dengan Kemenaker RI

Kamis, 20 Mar 2025 - 20:14 WIB