Kapolres Prabumulih Jenguk Korban Kecelakaan Imbas Petugas

- Jurnalis

Selasa, 14 Januari 2025 - 17:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Aribowo SIK MAP, beserta jajarannya kembali menjenguk Jauhari, warga Desa Alay, Kecamatan Lembak, Kabupaten Muara Enim, yang tengah dirawat di RSUD Kota Prabumulih.

Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Aribowo SIK MAP, beserta jajarannya kembali menjenguk Jauhari, warga Desa Alay, Kecamatan Lembak, Kabupaten Muara Enim, yang tengah dirawat di RSUD Kota Prabumulih.

WIDEAZONE.com, PRABUMULIH | Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Aribowo SIK MAP, beserta jajarannya kembali menjenguk Jauhari, warga Desa Alay, Kecamatan Lembak, Kabupaten Muara Enim, yang tengah dirawat di RSUD Kota Prabumulih.

Jauhari menjadi korban kecelakaan yang melibatkan salah seorang anggota Polres Prabumulih dalam insiden yang sempat viral di media sosial.

Dalam kunjungannya, Kapolres Endro Aribowo menyampaikan permohonan maaf kepada keluarga korban dan masyarakat atas kejadian tersebut.

Ia menegaskan bahwa pihaknya bertanggung jawab penuh secara moril atas kesalahan yang dilakukan oleh anggotanya.

“Saya meminta maaf sebesar-besarnya kepada keluarga Pak Jauhari dan masyarakat. Kami akan bertanggung jawab penuh atas perawatan Pak Jauhari hingga ia pulih kembali,” ujar Kapolres Endro.

Baca Juga:  Perdana! Wako H Arlan dan Wawako Franky Nasril Hadiri Paripurna DPRD Prabumulih

Jauhari mengalami patah tulang hidung dan saat ini sedang menjalani operasi. Kapolres memastikan semua biaya pengobatan akan ditanggung sepenuhnya oleh Polres Prabumulih.

“Semoga Pak Jauhari cepat sembuh dan tidak perlu memikirkan biaya pengobatan, semuanya akan kami tanggung,” tambah Kapolres.

Dalam kesempatan yang sama, Kapolres juga menjelaskan kondisi anggota Polres yang terlibat dalam kecelakaan tersebut.

Anggota tersebut saat ini sedang menjalani perawatan di RS AR Bunda akibat cedera patah tulang lengan, retak di bagian bahu, dan luka robek di kepala, dan telah dirujuk ke RS Hermina Palembang untuk pengobatan lebih lanjut.

Baca Juga:  Dukung Swasembada Pangan 2025, Polres Prabumulih Tanam Jagung Serentak "Satu Juta Hektare"

Kapolres menegaskan bahwa kejadian tersebut merupakan musibah yang tidak disengaja. “Ini adalah musibah tanpa adanya faktor kesengajaan. Namun, kami akan tetap memproses anggota yang terlibat setelah ia sembuh,” jelas Kapolres.

Ia juga menyatakan akan mencopot jabatan anggota tersebut untuk memudahkan proses penyelidikan yang akan dilakukan oleh pihak Propam.

Kapolres berharap peristiwa ini menjadi pelajaran bagi seluruh anggota Polres Prabumulih untuk lebih berhati-hati dalam bertugas. “Semoga ini menjadi pelajaran berharga bagi kita semua,” tutup Kapolres.

Laporan Sakirin

Berita Terkait

Polres Prabumulih Ungkap 50 Kasus OPM: Narkoba hingga Street Crime
Perdana! Wako H Arlan dan Wawako Franky Nasril Hadiri Paripurna DPRD Prabumulih
Sepeda Listrik Dilarang di Jalan Raya, Kasat Lantas Prabumulih: Jangan Anggap Sepele!! Patuhi Aturan
Dukung Swasembada Pangan 2025, Polres Prabumulih Tanam Jagung Serentak “Satu Juta Hektare”
Residivis Sudirman Kembali Ditangkap Polres Prabumulih
Ronald Artas Resmi Nahkodai PWI Kota Prabumulih Periode 2024-2027
Reses Ketua bersama Anggota DPRD Prabumulih, Serap Aspirasi Masyarakat Dapil 1
Reses Perdana Ketua DPRD Prabumulih
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 7 Maret 2025 - 09:54 WIB

Polres Prabumulih Ungkap 50 Kasus OPM: Narkoba hingga Street Crime

Rabu, 5 Maret 2025 - 21:37 WIB

Perdana! Wako H Arlan dan Wawako Franky Nasril Hadiri Paripurna DPRD Prabumulih

Jumat, 24 Januari 2025 - 13:26 WIB

Sepeda Listrik Dilarang di Jalan Raya, Kasat Lantas Prabumulih: Jangan Anggap Sepele!! Patuhi Aturan

Selasa, 21 Januari 2025 - 20:34 WIB

Dukung Swasembada Pangan 2025, Polres Prabumulih Tanam Jagung Serentak “Satu Juta Hektare”

Selasa, 14 Januari 2025 - 17:00 WIB

Kapolres Prabumulih Jenguk Korban Kecelakaan Imbas Petugas

Berita Terbaru

Kondisi warga dusun 3 Slaro Simpang Bayat, Kecamatan Bayung Lencir, Kabupaten Musi Banyuasin tanpa aliran liatrik, padahal instalasi sudah terpasang.

Breaking News

Warga Slaro Tagih Janji Bupati-Wabup Muba Soal Listrik

Sabtu, 15 Mar 2025 - 16:49 WIB

Pemerintah Desa [Pemdes] Peracak Jaya Kecamatan Jayapura Kabupaten OKU Timur menggelar Musyawarah untuk menyerap aspirasi masyarakat.

OKU Timur

Pemdes Peracak Jaya Serap Aspirasi Masyarakat dengan Musyawarah

Sabtu, 15 Mar 2025 - 07:23 WIB

Ketua TP-PKK Kota Palembang Dewi Sastrani Ratu Dewa rela berjalan kaki menerobos banjir pasang-surut Sungai Musi demi memberikan bantuan kepada warganya yang sedang sakit.

Palembang

Ketua PKK Kota Palembang Terobos Banjir Demi Bantu warga

Kamis, 13 Mar 2025 - 15:52 WIB